Ketegangan seri 'Orphan' akan berlanjut! Ya, sukses dengan 2 film sebelumnya, rumah produksi Lionsgate telah memberikan lampu hijau untuk 'Orphan 3'. Isabelle Fuhrman kembali memerankan karakter ikonisnya, Esther, atau lebih tepatnya, Leena Klammer, wanita 31 tahun dengan fisik seorang gadis muda.
Pemilihan kembali sosok Fuhrman menjadi sorotan sekaligus hal yang menarik, lantaran ia pertama kali memerankan Esther saat usianya baru 12 tahun. Kini dirinya telah menginjak usia 25 tahun. Hal ini tentunya akan menambah intensitas karakter yang sudah begitu dikenal oleh para penggemar.
Konfirmasi itu turut membuat Orphan menjadi seri trilogi yang telah dimulai sejak 2009 dengan sebuah sekuel dirilis sekitar 13 tahun setelahnya. Namun, tim produksi masih menutup rapat mengenai plot Orphan 3. Di sisi lain, film itu diyakini dapat memuaskan penggemar seri Orphan selama ini.
Orphan 3 dikonfirmasi tetap menggandeng William Brent Bell yang sebelumnya telah menjadi sutradara di Orphan: First Kill dan waralaba The Boy. Sementara itu, David Coggeshall penulis naskah dari Orphan: First Kill dan The Family Plan juga masih meramaikan film ini dari belakang layar produksi.
Dark Castle Entertainment menyebut bahwa Alex Mace dari Gnosis Film turut membantu produksi Orphan 3. Selain itu, penulis naskah film Orphan yang pertama, David Leslie Johnson juga akan duduk sebagai produser eksekutif.
Isabelle Fuhrman pertama kali muncul dalam Orphan saat beranjak 12 tahun pada 2009. Ia berperan sebagai karakter ikonisnya dan sekarang telah berusia 25 tahun pada 2022.
Kisah Orphan: First Kill adalah prekuel dari Orphan yang berkisah tentang sepasang suami istri (Peter Sarsgaard dan Vera Farmiga) yang sudah kehilangan bayi mereka dan memutuskan mengadopsi seorang anak perempuan berusia 9 tahun bernama Esther. Dalam film pertamanya, Esther menjadi dalang untuk serangkaian teror dan aksi keji terhadap keluarga yang mengadopsinya. (Istimewa/FIN)
Komentar