Entertainment

Kamis, 19 Desember 2024 16:41 WIB

Armor Toreador Dijerat Pasal KDRT dan Penganiayaan, Dituntut 6 Tahun Penjara

IN Today Media

Armor Toreador (Foto: Istimewa).

Armor Toreador, yang sempat viral karena kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap istrinya, Cut Intan Nabila kini resmi ditetapkan sebagai tersangka. Armor dijerat pasal KDRT dan penganiayaan, serta dituntut 6 tahun penjara usai menjalani sidang tuntutan di Pengadilan Negeri (PN) Cibinong, Bogor, Jawa Barat pada Rabu (18/12).


Persidangan dimulai sekitar pukul 14.25 dan digelar secara tertutup di ruang Harifin A Tumpa. Pihak dari Armor Toreador merasa keberatan dengan tuntutan yang diberikan oleh JPU. Irawansyah selaku kuasa hukum Armor merasa ada kejanggalan dalam tuntutan tersebut. 


"Jadi, sidang tadi itu JPU menuntut Armor selama 6 tahun. Tapi jujur ya, itu yang membacakan sidang kan bukan yang biasa karena yang itu sudah pindah ke Bangka Belitung, diganti dengan jaksa lain yang gak perna sidang, ya gak nyambung," ujar Irawansyah, kuasa hukum Armor Toreador, Rabu (18/12).


Irawansyah mengatakan akan mengajukan pledoi untuk kasus ini karena merasa tidak adil dengan tuntutan yang dijatuhi oleh JPU terhadap Armor Toreador.


Baca juga: Hamish Daud Mundur dari Jabatan CMO Octopus

"Kita akan pledoi nanti tanggal 24. Karena keberatan, makanya akan disusun semua dalam pledoi. Memang tadi itu kami merasa sangat kecewa dengan JPU-nya, karena dia memang gak pernah sidang, tapi nuntut dan akhirnya ngaco tuntutannya. Dia ngarang cuma berdasarkan nonton video kayaknya, dia lihat ini terus yaudah ini, padahal faktanya gak begitu. Seharusnya di dakwaannya gak ada, malah dituntutan ada lagi," jelasnya. (DES/FIN)

Simak Video 'Please Welcome, Wantang Is Back Baby! Hottest INA Rnb Duo’s | #INSTRUMENTS #Season2 #12':

Komentar

...
News
Polisi Bebas Tugaskan Anggota Gegara Video ‘Pacaran Ke Puncak Dikawal’
Anggota polisi yang viral pada sebuah video ‘pacaran ke Puncak di kawal polisi’ akhirnya dibebas tugaskan. Menurut Kasat Lantas P...

20/12/2024, 13:17 WIB

...
News
Chandrika Chika Dipolisikan Perkara Kasus Penganiayaan
Selebgram Chandrika Chika dilaporkan ke Polres Metro Jakarta Selatan terkait kasus penganiayaan kepada seorang wanita berinisial YB. Menurut pengakuan korban, inside...

20/12/2024, 12:08 WIB

...
News
Kemenkes Pastikan Demam Babi Tak Berbahaya Bagi Manusia
Baru-baru ini, demam babi Afrika atau African Swine Fever (ASF) tengah mewabah di Indonesia. Hal ini tentu sangat mengkhawatirkan para peternak. Virus ini ditandai d...

20/12/2024, 11:57 WIB

...
News
Dosen di Makassar Produksi Uang Palsu hingga Ratusan Juta
Jaringan kriminal yang melibatkan dosen di Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, Sulawesi Selatan, berhasil dibongkar oleh Kepolisian Daerah (Polda) Sula...

20/12/2024, 11:47 WIB

...
News
Prabowo akan Maafkan Koruptor, Asal Hasil Curian Dikembalikan
Presiden Prabowo Subianto menyatakan memberi kesempatan koruptor tobat selama bisa mengembalikan hasil curiannya kepada negara. Kesempatan bertobat bisa diberikan da...

19/12/2024, 16:58 WIB