Empat orang tertabrak kereta api di kilometer 73 arah Cirebon, Desa Pangulah Selatan, Kecamatan Kota Baru, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, pada Minggu, 22 September 2024 pukul 07.00 WIB saat KA Fajar Utama tengah melaju dari arah Jakarta menuju Cirebon. Seorang korban bahkan terseret hingga Subang.
Awalnya, korban tiga orang, yakni dua anak (MA, 7 tahun dan TA, 7 tahun) dan seorang ibu (AA, 37 tahun) yang tengah berolahraga, tak sadar ada kereta melintas saat menyeberangi rel kereta api. Selain ketiga korban, kakek bernama Sahaman (65) tewas karena berusaha menolong ketiga orang yang hendak menyeberang.
Diketahui ketiga korban ditemukan dan di evakuasi dengan kondisi tergeletak di rel kereta lokasi kejadian. Hal tersebut berbeda dengan salah satu korban, dimana korban tersangkut pada bagian kepala kereta dan terbawah kereta hingga stasiun Subang. Saat ini, polisi telah menyelidiki lebih dalam kejadian memilukan ini. Para korban telah di bawah ke Ruang Jenazah RSUD Karawang.
âSatu orang laki-laki itu dia korban, saat itu berada di sekitar lokasi kejadian, hendak berusaha menolong ketiga korban yang akan menyeberang. Namun dia juga ikut tewas tersambar kereta. Jasad 1 korban anak sempat tersangkut, dan terbawa hingga stasiun Tanjungrasa, Kecamatan Patokbeusi, Kabupaten Subang, jenazahnya tersangkut di badan kereta dan dievakuasi di sana,â ungkap Ipda Solikhin selaku Kasi Humas Polres Karawang. (Istimewa/FIN)
Komentar