News

Rabu, 11 September 2024 13:17 WIB

Gadis Penjual Gorengan Ditemukan Terkubur Tanpa Busana di Pariaman

IN Today Media

Gadis penjual gorengan keliling (Foto: Istimewa).

Nia Kurnia Sari (18), gadis penjual gorengan keliling ditemukan tewas terkubur di dalam tanah di Padang Pariaman, Sumatera Barat. Korban ditemukan dengan tangan kondisi terikat dan tanpa busana. Korban sebelumnya dilaporkan hilang sejak Jumat 6 September 2024 setelah berjualan gorengan di Korong Pasa Surau.


Mayat Nia diautopsi di Rumah Sakit Bhayangkara, Kota Padang, untuk menyelidiki penyebab kematian korban. Korban diduga diperkosa sebelum dibunuh karena saat ditemukan mayat korban dalam keadaan tanpa busana. Ibu korban, Mila mengatakan bahwa anaknya selama ini menjadi tulang punggung keluarga karena ayah dan ibunya sudah lama berpisah.


Kapolres Padang Pariaman, AKBP Faisol Amir mengatakan, dari hasil autopsi baru dapat dipastikan penyebab kematian dari korban yang diketahui hilang dan diduga dibunuh saat menjajakan gorengan.


"Kalau secara fisik saat ditemukan kita menduga korban mendapat kekerasan fisik dan dikubur dengan kedalaman satu meter," katanya.


Baca juga: Prabowo Rindu Pulang ke Indonesia Setelah 10 Hari Dinas Luar Negeri

NKS dikenal sebagai gadis remaja pekerja keras. Menurut penuturan ayah korban, A, anaknya yang sudah berjualan gorengan sejak SMP itu, rajin menabung untuk bisa melanjutkan pendidikannya di perguruan tinggi. 


"Pulang sekolah, ganti baju, istirahat sebentar. Setelah itu mulai menyiapkan dagangan untuk dijajakan sekeliling rumah," kata sang ayah menceritakan.


Sebelumnya NKS mengenakan baju dan celana warna hitam berangkat jualan gorengan Jumat sore (6/9/2024). Saat itu hujan lebat mengguyur, dan NKS hingga Jumat malam tak kunjung pulang ke rumah. Lalu dua hari kemudian, gadis remaja pekerja keras itu ditemukan terkubur dalam kondisi yang mengenaskan. (Istimewa/FIN)

Simak Video 'Bagaimana Cara Memperbaiki Hubungan dengan Orang Tua? #HikmahSenja':

Komentar

...
Entertainment
Linkin Park Konser di Stadion GBK, Tiket Dijual Mulai 2 Desember
Linkin Park akan menggelar konser di Jakarta, tepatnya di Stadion Madya GBK, Jakarta, pada 16 Februari 2025. Penjualan tiket konser ‘From Zero Worl...

26/11/2024, 18:38 WIB

...
Lifestyle
Ingat Karya Seni Pisang Dilakban? Kini Dilelang Laku Rp98 Miliar
Masih ingat karya seni sederhana unik berupa pisang dilakban yang viral pada 2019? Karya ini kembali mencuri perhatian setelah dilelang dengan harga fantastis. Insta...

26/11/2024, 18:36 WIB

...
Entertainment
Jung Ho Yeon dan Lee Dong Hwi Putus Usai 9 Tahun Pacaran
Kabar mengejutkan datang dari pasangan selebritas Korea Selatan, Jung Ho Yeon dan Lee Dong Hwi. Setelah menjalani hubungan asmara selama sembilan tahun, keduanya mem...

26/11/2024, 18:33 WIB

...
News
SPBU di Sleman Curangi Takaran BBM, Total Kerugian Konsumen Rp1,4 Miliar
Dugaan praktik curang ditemukan di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) 44.555.08 di Jalan Kaliurang, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Menteri Perdagangan Bu...

26/11/2024, 18:32 WIB

...
News
24 Tersangka Judol Komdigi Ditangkap, Salah Satunya Keponakan Megawati
Polda Metro Jaya menangkap 24 karyawan Kementerian Komunikasi dan Digital yang terlibat judi online. Dari deretan tersangka itu ada sosok Alwin Jabarti Kiemas, yang...

26/11/2024, 18:30 WIB