Band Soegi Bornean akhirnya angkat bicara terkait segala tuduhan yang dilayangkan sang mantan vokalis, Fanny Soegi. Melalui akun Instagramnya, Soegi Bornean mengatakan tuduhan-tuduhan Fanny Soegi kurang pas dan tidak sesuai realita. Royalti lagu âAsmalibrasiâ pun telah dibagikan sesuai kesepakatan.
"Mohon maaf atas kegaduhan yang telah terjadi. Menanggapi perbincangan yang tengah ramai di media sosial mengenai Soegi Bornean, kami ingin meluruskan tuduhan yang dilayangkan oleh Fanny Soegi melalui akun Twitter/X miliknya.
Bahkan Soegi Bornean mengaku masih bekerja sama dengan pencipta lagu âAsmalibrasiâ di album baru mereka yang bertajuk âLangkah Rupaâ. Oleh sebab itu, Soegi Bornean mengaku siap merekonsiliasi royalti dengan ahli apabila diperlukan. Menurut mereka, pihak manajemen telah mendistribusikan seusai dengan nominal yang telah disepakati.
"Dari awal menerima uang royalti 'Asmalibrasi,' kami pihak management mendistribusikan sesuai dengan nominal yang telah disepakati," tulisnya.
Baca juga: Pernah Dibersihkan Pandawara Group, Pantai Teluk Kembali Dipenuhi SampahSoegi Bornean juga mengklarifikasi cerita Fanny Soegi yang mengaku dipaksa manggung padahal ibunya baru 7 hari meninggal. Menurut mereka, Fanny justru yang bersedia untuk tampil di masa duka tersebut. pihak Soegi Bornean berharap bisa berkomunikasi lebih baik dengan Fanny Soegi.
"Fanny pun selalu terlibat dalam keputusan pembagian royalti. Kami juga tidak ada masalah dengan pencipta dan masih berkomunikasi dengan baik," tulis Soegi Bornean.
"Bahkan masih ada kerja sama di salah satu karya pada album baru Langkah Rupa. Kami juga siap apabila diperlukan rekonsiliasi royalti dengan ahli," lanjutnya.
Fanny menanggapi unggahan Soegi Bornean dengan berkomentar âKalian percaya?â. Rupanya, komentar Fanny banjir dukungan dari warganet. Sementara itu, Fanny Soegi melalui akun X @fannysoegi mengucapkan terima kasih atas dukungan dari warganet yang luar biasa untuknya. (Istimewa/FIN)
Komentar