News

Jumat, 06 September 2024 12:44 WIB

Mobil Paus Fransiskus Berhenti Demi Berkati Ibu Hamil

IN Today Media

Paus Fransiskus Berkati Ibu Hamil (Foto: Istimewa).

Dalam kunjungannya ke Indonesia, Paus Fransiskus menyempatkan waktu untuk menyapa warga yang menunggu di sepanjang jalan menuju Kedutaan Vatikan. Ia tak segan untuk menghentikan mobilnya untuk memberi berkat ke warga. Salah satunya ialah pasangan suami istri Gregorius Bangkit Kristantyo dan Veronica Intan. 


Ketika mobil sang pemimpin Gereja Katolik dunia itu datang, ibu hamil tersebut langsung berusaha mendekat hingga mendapat perhatian Paus Fransiskus yang terlihat duduk di jok depan sebelah sopir. Suami dari ibu hamil tersebut juga tampak sangat antusias dan meminta kandungan istrinya untuk diberkati Paus Fransiskus.


"Paus, please bless my child, please bless my child (Paus, tolong berkati anak saya)," kata sang suami yang sambil mengambil video momen bersejarah itu.


Paus Fransiskus menghentikan mobil yang ditumpanginya, lalu meminta Veronica Intan untuk mendekat. Saat momen itu terjadi, Gregorius meminta istrinya untuk diberkati oleh Paus Fransiskus. Tak hanya memberi berkat untuk bayi dalam perut. Ibu hamil itu juga mendapatkan kenang-kenangan dari Paus Fransiskus berupa rosario. 


Baca juga: Kemenag Tegaskan Tak Ada Larangan Pernikahan di Hari Libur

Paus Fransiskus bahkan turut bertanya siapa nama calon bayi dalam kadungan itu. Sebelum kembali melaju, Paus Fransiskus juga turut memberikan hadiah kepada ibu hamil tersebut.


"For Cecilia (nama calon anaknya)," ucap Paus Fransiskus sambil memberikan sebuah kantong kecil berwarna cokelat tua kepada ibu hamil tersebut.


Indonesia menjadi negara pertama yang dikunjungi Paus Fransiskus dalam rangkaian kunjungannya di Asia-Pasifik. Ia berikutnya akan melawat ke Papua Nugini, Timor Leste, dan Singapura.


Ini merupakan kunjungan Paus ke RI yang pertama dalam 35 tahun setelah kunjungan Paus Yohanes Paulus II pada 1989 silam. Kedatangan Paus Fransiskus pun begitu dinanti-nanti, terutama oleh umat Katolik Indonesia. (Istimewa/FIN)

Simak Video 'Podcast With Papa Zidan: Matematika Itu Mudah dan Menyenangkan Bukan? Bukan!':

Komentar

...
News
Guru Honorer Supriyani Akhirnya Divonis Bebas
Majelis Hakim Pengadilan Negeri (PN) Andoolo, Konawe Selatan, memvonis bebas terdakwa Supriyani guru honorer SD Negeri 4 Baito. Vonis dibacakan majelis hakim hari in...

25/11/2024, 17:24 WIB

...
News
Wapres Filipina Sara Duterte Ancam Bunuh Presiden Ferdinand Marcos
Wakil Presiden Filipina Sara Duterte membuat pernyataan mengejutkan dalam konferensi pers pada 23 November 2024. Ia mengaku telah menginstruksikan tim keamanannya un...

25/11/2024, 17:15 WIB

...
Sport
Shin Tae Yong Bangun Akademi Sepak Bola di Indonesia
Shin Tae Yong, pelatih Timnas Indonesia dikabarkan membangun akademi sepak bola yang mewah dan berstandar FIFA. STY Akademi ini bertujuan besar untuk mencetak peneru...

25/11/2024, 17:09 WIB

...
Entertainment
Ketinggalan Nonton? Inilah Daftar Pemenang MAMA Awards 2024
Ajang penghargaan musik bergengsi, MAMA Awards 2024 selesai digelar. Tahun ini, acara ini berlangsung selama tiga hari di dua lokasi berbeda. Hari pertama digelar di...

25/11/2024, 17:08 WIB

...
News
Mendiktisaintek: Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka Tidak Wajib Dilaksanakan
Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek) Satryo Soemantri Brodjonegoro menegaskan bahwa Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) bersif...

25/11/2024, 13:25 WIB