Sport

Senin, 19 Agustus 2024 14:20 WIB

Terkena Cacar Air, Gregoria Mariska Tunjung Batal Ikut Japan Open dan Korea Open

IN Today Media

Gregoria Mariska Tunjung (Foto: Istimewa).

Gregoria Mariska Tunjung, Tunggal putri bulu tangkis Indonesia batal tampil di tur Asia, termasuk Jepang Terbuka dan Korea Terbuka 2024, akibat terkena cacar air. Melalui akun resmi PBSI di pada Minggu (18/6), Gregoria sudah merasa tidak enak badan sejak Jumat (16/8). 


Lalu, pada Sabtu (17/8) pagi, langsung dilarikan dan dirawat di RS Medistra, Jakarta Dokter Pelatnas PP PBSI Tjahyadi Soegiono menyebut, hasil pemeriksaan laboratorium, Gregoria terkena virus cacar air. 


"Dari hasil lab berupa pemeriksaan darah yang telah dilakukan, Gregoria mengalami infeksi virus dan dinyatakan terkena penyakit varicella (cacar air),” ungkap Tjahyadi Soegiono selaku Dokter Pelatnas PP PBSI.


Kondisi kesehatan Gregoria ini pun sudah disampaikan kepada Kepala Bidang Medis Pelatnas PBSI Prof. Dr. dr. Nicolaas C. Budhiparama, Sp. OT, FICS. Selain absen dari tur Asia, peraih medali perunggu Olimpiade Paris 2024 itu pun batal terbang ke Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk mengikuti perayaan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia. 


Sebelumnya, Gregoria telah berhasil mengharumkan Merah Putih di kancah dunia, Olimpiade Paris 2024. Pebulu tangkis asal Wonogiri tersebut berhasil meraih medali perunggu pada nomor tunggal putri cabor badminton Olimpiade 2024. Itu adalah raihan medali pertama Indonesia pada Olimpiade Paris 2024. (Istimewa/FIN)

Simak Video 'Lanell Take Away, Solusi Tepat Untuk Si Hobi Makan Tapi Sambil Kerja':

Komentar

...
News
Garuda Indonesia Tetapkan Biaya Tambahan untuk Kursi Tertentu Mulai 26 Oktober 2024
Garuda Indonesia akan menerapkan kebijakan baru terkait pemilihan kursi pada penerbangan domestik yang berlaku mulai 26 Oktober 2024. Penumpang kelas ekonomi kini ak...

25/10/2024, 13:44 WIB

...
Sport
Ranking FIFA Terbaru: Indonesia Turun Satu Posisi
Posisi ranking Indonesia di FIFA mengalami penurunan setelah hasil imbang saat melawan Bahrain dan kalah dari China pada Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dari hasil pan...

25/10/2024, 13:42 WIB

...
News
Pulang ke Solo, Jokowi Diundang Rapat RT dan Arisan Bapak-Bapak
Warga Solo menyambut hangat kepulangan mantan presiden ke-7 RI, Joko Widodo. Jokowi pulang ke Solo setelah purna tugas pada Minggu, 20 Oktober 2024. Rumah pribadi Jo...

25/10/2024, 13:36 WIB

...
News
Program Makan Gratis Prabowo akan Dimulai 2 Januari 2025
Kepala Badan Gizi Nasional Dadan Hindayana memastikan program unggulan Presiden Prabowo Subianto dan Wapres Gibran Rakabuming Raka, yakni Makan Bergizi Gratis (MBG)...

25/10/2024, 11:27 WIB

...
News
Bus Pariwisata Angkut 58 Anak TK Terbakar di Tol Jatinegara
Bus pariwisata yang mengangkut puluhan anak TK ludes terbakar di KM 03 Tol Wiyoto Wiyono, Jatinegara, Jakarta Timur. Kebakaran diduga akibat korsleting pada bagian A...

25/10/2024, 11:24 WIB