Lifestyle

Rabu, 29 Mei 2024 18:02 WIB

ISPE 2024 Tawarkan Konsep ‘Pengadaan Berkelanjutan’ Bagi Pelaku Usaha dan Pengadaan di Indonesia

IN Today Media

Dr. H. Hendrar Prihadi, S.E., M.M., selaku Kepala LKPP saat menghadiri ISPE 2023. (Foto: Istimewa)

Menjawab antusiasme para pengunjung tahun 2023, Indonesia Sustainable Procurement Expo (ISPE) akan kembali hadir di tahun 2024 dengan tema "Implementasi Pengadaan Berkelanjutan Melalui Efektivitas Penggunaan Produk Dalam Negeri, Pemberdayaan UMKM, dan Digitalisasi Pengadaan."

 

Acara ini merupakan kolaborasi antara Asosiasi Katalog Elektronik Nasional (AKEN) dan Keren Event Organizer, yang didukung oleh Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP), Kementerian Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan, Kementerian Ketenagakerjaan, Komnas Perempuan, Kabupaten Bangka Tengah, IFPI, APTIKNAS, dan APJII DKI Jakarta.



 

ISPE telah mempertemukan lebih dari 5000 pelaku pengadaan barang dan jasa pemerintah, memungkinkan mereka untuk saling terkoneksi, berbagi informasi, dan mendukung pengadaan pemerintah berkelanjutan di Indonesia. ISPE 2024 akan menghadirkan berbagai acara, termasuk opening ceremony, business matching, simposium internasional, seminar nasional, dan pameran produk katalog elektronik.

Baca juga: Jokowi akan Ngantor di IKN Selama 40 Hari, Mulai Besok

 

Acara ini menawarkan kesempatan untuk berinteraksi dan memperoleh pengetahuan berharga di bidang pengadaan. Tahun ini, ISPE akan dibuka oleh Dr. H. Hendrar Prihadi, S.E., M.M., selaku Kepala LKPP. "Proses pengadaan saat ini harus tidak hanya taat asas dan transparan, tetapi juga berkelanjutan. Kita harus memikirkan generasi mendatang," ujar beliau saat menjadi pembicara utama di Indonesia International Sustainable Procurement Expo 2023.

 

Para ahli pengadaan akan hadir sebagai narasumber di beberapa sesi seminar ISPE 2024, termasuk Alexander Marwata, Ak., S.H., CFE (Wakil Ketua KPK), Iwan Herniwan (Sekretaris Utama LKPP), Setya Budi Arijanta, SH., KN (Deputi Bidang Hukum dan Penyelesaian Sanggah LKPP), Patria Susantosa, S.Si., M.Si. (Plt. Deputi Bidang Transformasi Pengadaan Digital LKPP RI), Yulianto Prihhandoyo, S.T., M.T. (Direktur Pasar Digital Pengadaan LKPP RI), dan Emin Adhy Muhaemin, S.Si., M.S. (Direktur Pengembangan Strategi dan Kebijakan Pengadaan Umum LKPP RI), serta banyak lagi ahli lainnya. Sesi International Symposium akan dihadiri oleh Mrs. Rowena Candice M. Ruiz (Executive Director Government Procurement Policy Board Philippines).

 

Selain itu, ISPE 2024 juga akan diramaikan oleh lomba Green Startup Summit dan UMKM Empowerment, sebagai bentuk dukungan terhadap pentingnya peran UMKM dan startup dalam meningkatkan perekonomian lokal, mengubah pasar dengan produk dan layanan berbasis teknologi, meningkatkan lapangan pekerjaan, dan memajukan UMKM Indonesia.

 

Kriteria lomba cukup mudah, salah satunya adalah usaha telah berdiri minimal selama satu tahun. Untuk yang berminat, pendaftaran bisa dilakukan di http://s.id/KompetisiUMKMdanStartUpISPE2024.

 

ISPE 2024 juga berfungsi sebagai wadah untuk mempertemukan pelaku pengadaan dari kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah (K/L/PD) dengan para pelaku usaha. Hal ini bertujuan untuk memperluas penggunaan produk dalam negeri dan memperkuat kolaborasi antara sektor publik dan swasta.

 

ISPE 2024 akan diselenggarakan di SMESCO Indonesia pada 11 - 12 Juni 2024 mulai pukul 08.00 hingga 16.30 WIB. Jangan lewatkan kesempatan ini dan daftarkan diri Anda segera di https://s.id/registrasi-ispe2024. Sampai jumpa di ISPE 2024! (ADV/SOF)

Simak Video 'Banyu Perwita (Pengamat Hubungan Internasional): Ada Campur Tangan AS Pada Perang Rusia Vs Ukraina':

Komentar

...
News
KAI Wisata Hadirkan e-Porter Lewat Aplikasi Access by KAI
PT Kereta Api Pariwisata (KAI Wisata) meluncurkan layanan e-Porter melalui aplikasi Access by KAI untuk memudahkan penumpang kereta api dalam membawa barang. Layanan...

25/10/2024, 21:44 WIB

...
Entertainment
Tom Holland Bocorkan Spider-Man 4, Syuting Dijadwalkan Mulai 2025
Kabar gembira datang bagi para penggemar Spider-Man! Tom Holland, aktor yang memerankan Peter Parker dalam Marvel Cinematic Universe (MCU), mengungkapkan beberapa de...

25/10/2024, 21:42 WIB

...
News
Garuda Indonesia Tetapkan Biaya Tambahan untuk Kursi Tertentu Mulai 26 Oktober 2024
Garuda Indonesia akan menerapkan kebijakan baru terkait pemilihan kursi pada penerbangan domestik yang berlaku mulai 26 Oktober 2024. Penumpang kelas ekonomi kini ak...

25/10/2024, 13:44 WIB

...
Sport
Ranking FIFA Terbaru: Indonesia Turun Satu Posisi
Posisi ranking Indonesia di FIFA mengalami penurunan setelah hasil imbang saat melawan Bahrain dan kalah dari China pada Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dari hasil pan...

25/10/2024, 13:42 WIB

...
News
Pulang ke Solo, Jokowi Diundang Rapat RT dan Arisan Bapak-Bapak
Warga Solo menyambut hangat kepulangan mantan presiden ke-7 RI, Joko Widodo. Jokowi pulang ke Solo setelah purna tugas pada Minggu, 20 Oktober 2024. Rumah pribadi Jo...

25/10/2024, 13:36 WIB