FIFAe World Cup 2024 (Foto: Istimewa).
Timnas eFootball Indonesia berhasil menjadi juara FIFAe World Cup 2024 kategori konsol. Gelar ini didapatkan setelah tim Indonesia mengalahkan Brasil di babak grand final di Riyadh, Arab Saudi. Adapun atlet esports yang mewakili Tanah Air ialah Elga Cahya, Rizky Faidan, dan Akbar Paudie.
"Indonesia Juara Dunia! Timnas eFootball Indonesia berhasil menjadi juara dalam FIFAe World Cup 2024 Kategori Console. Timnas Indonesia yang diwakili oleh Elga Cahya Putra, Rizky Faidan dan Akbar Paudie berhasil menang melawan Brasil di final. Selamat dan terima kasih sudah membuat bangga Indonesia" tulis @erickthohir.
Timnas eFootball Brasil menjadi lawan yang kuat dalam gelaran FIFAe World Cup 2024. Pasalnya, tim ini sukses mengalahkan Belanda dan Spanyol di babak semifinal sebelum bertemu Indonesia di partai final.
Skor akhir pun berhasil diraih dengan skor 2-1 untuk kemenangan Timnas eFootball Indonesia. Hasil ini menambah trend positif Indonesia di skena kompetitif eFootball. Sebab pada Februari 2024, Elga, Rizky, dan Akbar juara AFC eAsian Cup 2023 yang saat itu diselenggarakan di Qatar.
Kemenangan Timnas Indonesia juara dunia FIFAe 2024 menjadi sebuah catatan manis di mana Indonesia berhasil menorehkan berbagai prestasi tingkat dunia di ranah eFootball. Atlet-atlet terbaik bangsa sukses mengharumkan nama Merah Putih di pentas dunia. (Istimewa/FIN)
03/03/2025, 10:23 WIB
31/12/2024, 15:54 WIB
31/12/2024, 15:52 WIB
30/12/2024, 17:37 WIB
30/12/2024, 17:35 WIB
Komentar