ACE Hardware (Foto: Istimewa).
PT Aspirasi Hidup Indonesia, Tbk (AHI) resmi menghentikan kerja sama dengan ACE Hardware International Holdings, Ltd. setelah 29 tahun beroperasi di Indonesia. Penurunan logo ACE pun telah dilakukan di berbagai gerai, namun kabarnya AHI akan rebranding merek pada 2025 mendatang.
âKami yakin bahwa persiapan matang ini mampu mempertahankan posisi perusahaan sebagai pemimpin pasar, mempertahankan daya saing, semakin relevan, serta memberikan dampak positif yang lebih besar,â ungkap Gregory S. Widjaja selaku Direktur PT Aspirasi Hidup Indonesia, Tbk.
Perubahan nama ini disepakati dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 7 Juni 2024. Dalam keterangan resminya, manajemen perusahaan mengumumkan keputusan untuk tidak memperpanjang perjanjian lisensi dengan ACE Hardware International Holdings, Ltd., dan akan berakhir pada akhir tahun 2024.
PT Ace Hardware Indonesia Tbk memilih untuk beradaptasi dengan perubahan tren pasar dan kebutuhan konsumen melalui rebranding. Melalui langkah ini, diharapkan dapat menciptakan pertumbuhan yang lebih relevan, berkelanjutan dan meningkatkan pengalaman belanja pelanggan.
Menjelang peluncuran identitas baru pada Januari 2025, sejumlah gerai ACE Hardware mulai menurunkan logo berwarna merah yang menjadi ciri khas mereka. Tetapi, atribut dalam toko dan seragam karyawan masih menggunakan nama ACE Hardware hingga saat ini. (Istimewa/FIN)
31/12/2024, 15:54 WIB
31/12/2024, 15:52 WIB
30/12/2024, 17:37 WIB
30/12/2024, 17:31 WIB
30/12/2024, 17:26 WIB
Komentar