News

Rabu, 17 Juli 2024 11:28 WIB

Cuaca Dingin Melanda Wilayah Indonesia, Begini Kata BMKG

IN Today Media

Ilustrasi Cuaca Dingin (Foto: Istimewa).

BMKG menjelaskan cuaca dingin di Indonesia saat musim kemarau, yang menyebabkan suhu di beberapa daerah turun hingga 16 derajat Celsius, tidak terkait dengan fenomena Aphelion. Sebaliknya, kondisi ini disebabkan oleh pergerakan angin dingin dari Australia selama musim dingin mereka, yang disebut Monsoon Dingin Australia. 


Cuaca dingin yang muncul saat ini tidak lepas dari hadirnya musim kemarau. Udara dingin dan nuansa kering diprediksi akan terasa hingga beberapa waktu ke depan. Fenomena ini menyebabkan langit menjadi cerah sepanjang hari. Kurangnya payung awan pada malam hari membuat radiasi panas dari permukaan bumi terpancar ke atmosfer tanpa ada hambatan. 


Hasilnya adalah penurunan suhu yang signifikan. Angin yang tenang di malam hari juga menghambat pencampuran udara, sehingga udara dingin terperangkap di permukaan bumi.  Di daerah dataran tinggi atau pegunungan, udara akan lebih dingin karena tekanan udara dan kelembaban lebih rendah. BMKG menjelaskan bahwa ini merupakan fenomena umum yang terjadi di Indonesia saat musim kemarau.


Musim kemarau di Indonesia dengan hembusan udara dingin ini diprediksi masih akan terasa hingga beberapa hari ke depan. BMKG mengatakan, cuaca cerah berawan masih akan mendominasi wilayah selatan Indonesia dalam sepekan ke depan. Di saat yang sama, BMKG juga memperingatkan adanya potensi hujan dengan intensitas signifikan di beberapa wilayah Indonesia.


Baca juga: Apple Vision Pro Dijual Seharga Rp54 Juta pada 2 Februari 2024

Angin ini membawa udara dingin melewati Samudra Indonesia yang juga dingin, mempengaruhi wilayah selatan khatulistiwa seperti Pulau Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara. Berkurangnya awan dan hujan di Pulau Jawa dan NTT menyebabkan panas radiasi langsung dilepas ke atmosfer pada malam hari, membuat suhu udara lebih dingin. (Istimewa/FIN)


Simak Video 'Podcast With Aisyah Putri: Paling Aktif di Medsos, Belum Tentu Menang':

Komentar

...
Lifestyle
Persentase Menikah Menurun di Indonesia: Banyak Wanita Mandiri, Sedikit Pria Mapan
Akhir-akhir ini, banyak pria dan wanita yang memilih buat tidak buru-buru nikah. Hal ini membuat tingkat pernikahan berada di  level terendah dalam satu dekade...

28/10/2024, 14:52 WIB

...
Entertainment
Fadil Jaidi ‘Ospek’ Kakak Iparnya, Sampai Masuk Kandang Burung
Fadil Jaidi berhasil menghibur netizen dengan aksi ospek kakak iparnya, Miskah Shafa, yang baru saja menikah dengan Yislam Jaidi. Dalam video yang viral berjudul &ac...

28/10/2024, 14:49 WIB

...
News
Prabowo Larang Menteri Pakai Mobil Impor, Wajib Gunakan Mobil Buatan Dalam Negeri
Presiden Prabowo Subianto telah menginstruksikan semua menteri dan pejabat eselon I di Kabinet Merah Putih untuk mulai menggunakan mobil dinas buatan dalam negeri mu...

28/10/2024, 14:46 WIB

...
News
Sritex Pailit, Puluhan Karyawannya Kompak Kenakan Pita Hitam
Puluhan ribu karyawan PT Sri Rejeki Isman Tbk ( Sritex) kompak menggunakan black ribbon (pita hitam) di lengan. Langkah ini dilakukan menyusul putusan pailit oleh Pe...

28/10/2024, 14:33 WIB

...
News
Viral Inovasi Cabup Nganjuk: Bawang Jadi Bawang Goreng dan Padi Jadi Beras
Viral di media sosial, Calon Bupati Nganjuk nomor urut 2, Ita Triwibawati saat mengungkapkan janji-janjinya di debat Pilbup Nganjuk. Dalam debat tersebut ia menyebut...

28/10/2024, 14:30 WIB