News

Rabu, 17 Januari 2024 11:43 WIB

Caleg di Bondowoso Jual Ginjal Rp300 Juta Demi Biaya Kampanye

IN Today Media

Erfin Dewi Sudanto (Foto: Istimewa).

Seorang calon anggota legislatif (caleg) di Bondowoso, Jawa Timur bernama Erfin Dewi Sudanto rela menjual ginjal untuk membiayai kebutuhan kampanye di Pemilu 2024. Caleg PAN nomor urut 9 untuk DPRD Bondowoso itu maju di Dapil I (Kecamatan Kota, Tenggarang dan Wonosari).


"Langkah ini terpaksa saya lakukan. Sebab, saya melihat kondisi demokrasi di Indonesia saat ini memprihatinkan," ungkap Erfin.


Erfin menjual ginjal dengan cara door to door atau menawarkan kepada warga yang ditemui. Aplikasi pesan singkat juga ia pakai untuk menawarkan ginjal kepada kenalan-kenalannya. Minimal, kata Erfin, seorang caleg perlu memiliki uang sebesar Rp300 juta untuk kepentingan kampanye. 


"Saya sudah tanya kanan kiri ke caleg lainnya. Untuk caleg pertama, minimal katanya segitu (Rp300 juta). Maka, saya harus nyiapkan segitu," imbuhnya.

Dana itu mencakup pembuatan alat peraga kampanye berupa spanduk, baliho, poster dan sejenisnya hingga penggalangan suara.

Baca juga: Menko PMK: Idul Fitri Hampir Bisa Dipastikan Jatuh 10 April 2024


Lebih lanjut, Erfin bahkan terang-terangan menyebutkan bahwa warga hanya akan memilih caleg yang memberikan uang, paling tidak Rp.50.000 untuk satu suara.


"Konstituen itu sekarang sudah pintar-pintar. Kalau hanya janji, tapi tak ada uangnya tak akan dipilih. Saya sudah turun ke masyarakat. Minimal butuh lima puluh ribu untuk dapat satu suara," kata Erfin yang juga mantan kepala desa.


Hingga saat ini belum ada tanggapan atau yang menawar berapa harga ginjalnya. Namun, upaya itu tetap dilakukan Erfin agar segera terealisasi. (Istimewa/FIN)

Simak Video 'Cek LRT Jabodebek yang Viral, Bener Nggak Sih Masih Berkendala?':

Komentar

...
Lifestyle
Persentase Menikah Menurun di Indonesia: Banyak Wanita Mandiri, Sedikit Pria Mapan
Akhir-akhir ini, banyak pria dan wanita yang memilih buat tidak buru-buru nikah. Hal ini membuat tingkat pernikahan berada di  level terendah dalam satu dekade...

28/10/2024, 14:52 WIB

...
Entertainment
Fadil Jaidi ‘Ospek’ Kakak Iparnya, Sampai Masuk Kandang Burung
Fadil Jaidi berhasil menghibur netizen dengan aksi ospek kakak iparnya, Miskah Shafa, yang baru saja menikah dengan Yislam Jaidi. Dalam video yang viral berjudul &ac...

28/10/2024, 14:49 WIB

...
News
Prabowo Larang Menteri Pakai Mobil Impor, Wajib Gunakan Mobil Buatan Dalam Negeri
Presiden Prabowo Subianto telah menginstruksikan semua menteri dan pejabat eselon I di Kabinet Merah Putih untuk mulai menggunakan mobil dinas buatan dalam negeri mu...

28/10/2024, 14:46 WIB

...
News
Sritex Pailit, Puluhan Karyawannya Kompak Kenakan Pita Hitam
Puluhan ribu karyawan PT Sri Rejeki Isman Tbk ( Sritex) kompak menggunakan black ribbon (pita hitam) di lengan. Langkah ini dilakukan menyusul putusan pailit oleh Pe...

28/10/2024, 14:33 WIB

...
News
Viral Inovasi Cabup Nganjuk: Bawang Jadi Bawang Goreng dan Padi Jadi Beras
Viral di media sosial, Calon Bupati Nganjuk nomor urut 2, Ita Triwibawati saat mengungkapkan janji-janjinya di debat Pilbup Nganjuk. Dalam debat tersebut ia menyebut...

28/10/2024, 14:30 WIB