News

Sabtu, 28 Oktober 2023 16:39 WIB

Tinjau SMK Negeri 3 Kota Metro, Presiden Jokowi: Sarana Prasarana Sangat Siap

IN Today Media

Presiden Jokowi mengunjungi dan meninjau langsung proses pembelajaran di SMK Negeri 3 Kota Metro, Jumat (27/10/2023). (Foto: BPMI/Rusman)

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) melanjutkan kegiatan kunjungan kerjanya di Provinsi Lampung, dengan mengunjungi dan meninjau langsung proses pembelajaran di SMK Negeri 3 Kota Metro, pada Jumat (27/10/2023). Tiba sekitar pukul 08.15 WIB, Kepala Negara langsung meninjau sejumlah fasilitas dan kegiatan pembelajaran yang sedang berlangsung di sekolah tersebut.

 

Presiden mengatakan, kegiatan peninjauan tersebut dilakukan untuk melihat secara langsung kondisi sejumlah SMK yang ada di Provinsi Lampung. Presiden menyebut bahwa sarana dan prasarana yang ada di SMK Negeri 3 Kota Metro Lampung sudah cukup lengkap dan siap untuk dunia kerja.

 

"Mesin-mesin CNC (computer numerical control) ada, untuk desain, untuk IT. Kemudian untuk bangunan, semuanya sangat siap," ujar Presiden.

Baca juga: Presiden Jokowi Paparkan Potensi Investasi IKN kepada Pengusaha Brunei

 

Meski demikian, Presiden mengatakan bahwa SMK Negeri 3 Kota Metro belum memiliki peralatan laser cutting. Presiden pun menyampaikan komitmennya untuk memberikan mesin tersebut yang dapat digunakan sebagai media pembelajaran.

 

"Nanti akan saya bantu untuk laser cutting-nya biar mengikuti perkembangan teknologi yang ada," ungkap Presiden.

 

Presiden juga berharap seluruh SMK yang ada di Provinsi Lampung dapat memiliki standar yang sama seperti SMK Negeri 3 Kota Metro. Hal tersebut penting untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia, khususnya Lampung.

 

"Saya kira kalau semua standarnya seperti SMK Negeri 3 Kota Metro ini saya kira akan sangat bagus," tutur Presiden.

 

Sementara itu, Kepala SMK Negeri 3 Kota Metro Erlian Eka Damayanti berharap kehadiran Presiden Jokowi dapat meningkatkan semangatpara pelajar di sekolah tersebut. Selain itu, para pelajar juga dapat menambah ilmu terkait budaya kerja hingga wirausaha.

 

"Harapan saya dengan kehadiran Bapak Presiden Republik Indonesia, menambah semangat buat siswa-siswi kita dan menambah apa yang mungkin menjadi harapan kita semua, anak-anak bisa belajar budaya kerja dan nanti siap untuk bekerja, siap untuk mendapatkan lapangan kerja, dan juga berwirausaha. Jadi bisa mandiri anak-anak dari SMK ini," ucap Erlian.

 

Turut mendampingi Presiden dalam peninjauan kali ini adalah Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, Wali Kota Metro Wahdi Sirajuddin, dan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Lampung Sulpakar. (BPMI SETPRES/SOF)

Simak Video 'JDS Residence, Cocok Buat Pecinta Scandinavian House!':

Komentar

...
News
Guru Honorer Supriyani Akhirnya Divonis Bebas
Majelis Hakim Pengadilan Negeri (PN) Andoolo, Konawe Selatan, memvonis bebas terdakwa Supriyani guru honorer SD Negeri 4 Baito. Vonis dibacakan majelis hakim hari in...

25/11/2024, 17:24 WIB

...
News
Wapres Filipina Sara Duterte Ancam Bunuh Presiden Ferdinand Marcos
Wakil Presiden Filipina Sara Duterte membuat pernyataan mengejutkan dalam konferensi pers pada 23 November 2024. Ia mengaku telah menginstruksikan tim keamanannya un...

25/11/2024, 17:15 WIB

...
Sport
Shin Tae Yong Bangun Akademi Sepak Bola di Indonesia
Shin Tae Yong, pelatih Timnas Indonesia dikabarkan membangun akademi sepak bola yang mewah dan berstandar FIFA. STY Akademi ini bertujuan besar untuk mencetak peneru...

25/11/2024, 17:09 WIB

...
Entertainment
Ketinggalan Nonton? Inilah Daftar Pemenang MAMA Awards 2024
Ajang penghargaan musik bergengsi, MAMA Awards 2024 selesai digelar. Tahun ini, acara ini berlangsung selama tiga hari di dua lokasi berbeda. Hari pertama digelar di...

25/11/2024, 17:08 WIB

...
News
Mendiktisaintek: Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka Tidak Wajib Dilaksanakan
Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek) Satryo Soemantri Brodjonegoro menegaskan bahwa Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) bersif...

25/11/2024, 13:25 WIB