Timnas Indonesia (Foto: Istimewa).
Timnas Indonesia U-16 gagal ke final Piala AFF U-16 atau yang kini bernama turnamen ASEAN U-16 Boys Championship 2024. Itu terjadi karena mereka kalah dari Australia dengan skor 3-5 pada babak semifinal, Senin 1 Juli malam WIB.
Tampil sebagai tuan rumah di Stadion Manahan, Solo, timnas U-16 sempat tampil meyakinkan karena mampu mencetak gol lebih dulu. Tapi, Australia bisa bangkit dan bermain lebih leluasa lantaran mendapat keuntungan jumlah pemain.
Diawali dengan Muhamad Zahaby Gholy sukses membawa Indonesia unggul lebih dulu ketika menanduk umpan silang Mathew Baker pada menit ke-3. Tidak lama dari itu, Australia menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol tendangan bebas Amlani Tatu pada menit ke-23.
Menginjak babak kedua, Australia yang diuntungkan dengan jumlah pemain tampil makin dominan hingga akhirnya bisa memperbesar keunggulan melalui satu gol tambahan Amlani Tatu (66') dan brace Anthony Didulica (70', 86'). Namun, timnas U-16 belum berhenti berjuang.
Menjelang laga berakhir atau tepatnya pada menit 90+3, Indonesia bisa memperkecil kekalahan lewat gol Josh Holong yang menanduk umpan tendangan bebas Fandi Muzaki di kotak penalti. Dengan begitu, laga berakhir dengan skor 5-3 untuk kemenangan Australia.
Hasil pertandingan belum membuat timnas U-16 tersingkir dari turnamen karena mereka masih melakoni laga perebutan tempat ketiga melawan Vietnam. Sebelumnya, timnas Vietnam juga gagal ke final karena kalah dari Thailand di semifinal dengan skor 1-2.
Untuk laga perebutan tempat ketiga antara Indonesia dengan Vietnam dijadwalkan bergulir di Stadion Manahan, Solo pada Rabu 3 Juli pukul 15.00 WIB. Sementara itu, laga final antara Thailand dengan Australia juga berlangsung tempat yang sama pada Rabu 3 Juli pukul 19.30 WIB. (VIN/FIN)
31/12/2024, 15:54 WIB
31/12/2024, 15:52 WIB
30/12/2024, 17:37 WIB
30/12/2024, 17:35 WIB
30/12/2024, 17:31 WIB
Komentar